by

Miris Sekali, Jumlah Surat Suara Pemilu Tidak Sesuai Dengan Jumlah DPT

KOPI, Sarmi– KPU Kabupaten Sarmi tidak profesional menyelenggarakan Proses Pemilihan Umum Serentak Tahun 2024 di Sarmi sehingga menimbulkan ada sebagian mesyarakat yang tidak dapat menyalurkan hak pilihnya. Hal tersebut terjadi di TPS 03 Kelurahan Sarmi Kota, Distrik Sarmi.

Ketua Kelompok Penyelenggara Pemungutan Saura (KPPS) TPS 03, Ny. Voni TanWebori kepada ppwi sarmi, menjelaskan kronologis yang terjadi, “Setelah kami menghitung Surat Suara yang diberikan KPU Kabupaten Sarmi, jumlahnya tidak sesuai dengan jumlah DPT di TPS 03 Kelurahan Sarmi Kota”.

Dimana sesuai dengan aturannya, Jumlah DPT di TPS 03 adalah 280 pemilih, ditambah 2% dari jumlah DPT sebesar 6 Surat Suara. Jadi seharusnya Surat Suara yang harus didistribusi oleh KPU Kabupaten Sarmi adalah sebesar 286 Surat Suara. Tetapi kenyataan yang terjadi, KPU Kabupaten Sarmi hanya mendistribusikan 243 Surat Suara saja dari yang seharusnya 286 untuk TPS 03.

Lebih lanjut Ny. Voni mengatakan sebagai Ketua KPPS di TPS 03, hal tersebut telah disampaikan langsung kepada Pihak KPU Kabupaten Sarmi, namun lambat ditanggapi, sehingga masyarakat pemilih yang sudah mempunyai undanganpun termasuk kami (KPPS) tidak dapat menyalurkan hak pilih dalam hal ini melakukan pencoblosan.

Dampak yang terjadi sampai saat ini para saksi di TPS 03 tidak mau untuk menandatangai Berita Acara Hasil Penghitungan Suara, TPS 03 Kelurahan Sarmi.(bayom/ppwi sarmi)

Foto : Ketua KPPS, TPS 03 Kelurahan Sarmi Kota, Ny. Voni TanWebori

______________

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: [email protected]. Terima kasih.

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

Comment

WARTA MENARIK LAINNYA