by

Oknum Kabag Ekonomi Musi Rawas Diduga Aniaya Pegawai Pemkot Lubuklinggau

KOPI, Lubuklinggau – Oknum Kepala Bagian Ekonomi Musi Rawas berinisial H diduga lakukan penganiayaan terhadap seorang ASN Lubuklinggau,inisial FF warga kota Lubuklinggau.

Penganiayaan ini terjadi di gedung eks Pemda Musi Rawas atau kantor dinas Kominfo kota Lubuklinggau.

Menurut korban inisial FF dirinya didatangi dua mobil Triton dan innova dengan anggota sekitar 8-9 serta 1 unit kendaraan bermotor, Kamis (21/01/2021) Pukul 14.45 wib.

Diceritakan korban semua oknum tersebut langsung mendatangi tempat dia bekerja, sempat terjadi pembicaraan sebentar entah apa sebabnya tensi pembicaraan tersebut meningkat hingga terjadi dugaan penganiayaan.

Masih menurut FF, sehabis terjadi dugaan penganiayaan tersebut dirinya pun langsung mendatangi rumah sakit terdekat untuk di lakukan visum.

Sekedar informasi, diketahui H merupakan pegawai negeri sipil yang bekerja di kabupaten Musi Rawas di bagian kepala bagian (Kabag) Ekonomi.

Setelah kejadian, FF melaporkan dugaan penganiayaan tersebut ke Kelpolisian Negara Republik indonesia Daerah Sumatera Selatan Resor Lubuklinggau

Laporan tersebut teregister Laporan Polisi Nomor : LP/B-17 / 1 /2021/SUMSEL/RES LLG. Korban melaporkan tentang peristiwa Pidana UU Nomor 1 Tahun 1148 tentang KUHP Pasal 351 ,tepatnya pada hari kamis tanggal 21 januari 2021sekira jam 14.45 wib di EX Pemda Kelurahan air kuti kecamatan lubuklinggau timur I kota lubuklinggau Sumatera selatan. (*)

______________

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: [email protected]. Terima kasih.

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

Comment

WARTA MENARIK LAINNYA