by

7 Cara Merawat Komputer Agar Tidak Mudah Rusak

KOPI, Jakarta – Anda pasti nggak mau dong kalau komputermu cepet banget rusak? Oleh karena itu, Anda harus tau Cara Merawat Komputer Agar Tidak Mudah Rusak.

Ini dia, ada beberapa tips yang bisa Anda lakukan supaya komputermu tidak mudah rusak. Simak baik-baik ya..

1. Bersihkan CPU Komputer secara teratur

Ya, pertama Anda harus secara teratur membersihkan CPU komputermu supaya lebih awet. Paling enggak, Anda bisa bersihin dalam periode 6 bulan sekali.

Kenapa CPU komputer harus dibersihkan? Ya.. Kalau enggak Anda bersihin, kotoran atau debu yang masuk ke dalam CPU akan numpuk, jadi akan sangat beresiko sama temperatur atau suhu komputermu.

Terus gimana cara membersihkan CPU komputernya? Anda bisa membuka casing PCnya terlebih dahulu. Setelah itu bersihkan debu yang ada di motherboard perpheral yang lain. Anda bisa membersihkannya dengan memakai sikat halus atau kuas cat.

2. Jangan Pakai Internet Saat Hujan Lebat

Nah kalau waktu hujan lebat, sebaiknya jangan gunain internet pada komputer ya… Karena koneksi internet itu umumnya bisa mudah terkena pengaruh cuaca. Jaringan internet yang menyala saat Anda bemain komputer, sangat beresiko sama komputermu. Jadi lebh baik emang nggak gunain internet saat hujan lebat. Ya buat mencegah resiko komputermu rusak aja.

3. Aktifkan Sistem Restore Komputer

Mengaktifkan sistem restore juga salah satu hal yang mesti Anda lakukan supaya komputermu tidak mudah rusak. Caranya gimana? Gampang kok, klik kanan pada ikon desktopmu terus klik properties dan pilih Tab Sistem Restore. Carilah tulisan Turn Off Sistem Restore On All Drives, terus ilangin sinyal centang pada samping kiri tulisan itu.

Baca Juga: Cara Mendapatkan Akun FF Gratis

4. Matikan Komputer sesuai dengan Aturannya

Agar tidak mudah rusak, matikanlah komputer sesuai dengan aturannya. Maksudnya Anda bisa mematikan komputer dengan memakai shutdown. Jangan pernah mematikan komputer dengan mencabut kontak listrik. Pakailah juga stavolt untuk jaga-jaga saat listrik mati mendadak. Anda bisa merestart komputermu jika sudah terlalu lama memakainya sehingga sistem komputernya akan kembali normal. Soalnya kalau dipakai terlalu lama, sistem komputernya akan melemah.

5. Uninstall Program yang Tidak Bermanfaat/Tak Dipakai

Ya, lebih baik kalau ada program yang sekiranya nggak bermanfaat atau udah nggak Anda pakai lagi uninstall aja. Karena program-program itu bakalan buat harddiskmu lambat dalam bekerja. Jadinya juga harddisk komputermu akan cepet rusak. Biasanya udah ada kok peringatannya kalau misal harddiskmu udah penuh. Nah apalagi kalau udah dikasih peringatan gitu, Anda bisa langsung uninstall program-program yang nggak perlu.

6. Cermati Ventilasi serta Pendingin Komputer

Ventilasi serta pendingin juga penting loh supaya komputermu nggak cepet rusak. Kalau ventilasi kurang baik, komputer serta komponen-komponennya juga bakal cepet panas. Jadinya ya bisa memperpendek umur komponen komputermu.

Usahakan jarak komputer dengan dinding minimum 40 cm. Selain itu, Anda juga bisa memasang AC di dalam ruangan supaya ruangan terjaga suhunya. Cooling fan juga bisa Anda pasang di dalam CPU agar CPU juga nggak cepet panas dan tentunya lebih awet.

7. Gunakan Kabel Ground

Anda pernah nggak sengaja nyentuh casing komputer terus kayak ada aliran listriknya? Anda bisa mengakalinya menggunakan kabel dengan panjang sekedarnya. Caranya dengan mengkaitkan ujung kabel satu dengan tubuh CPU (pada casing) dan ujung kabel lainnya ditanam dalam tanah. Cara itu bisa menetralisir arus listrik supaya nggak “nyasar”. Jadi komponen-komponen komputernya juga lebih awet.

Nah itulah Cara Merawat Komputer Agar Tidak Mudah Rusak. Semoga komputermu jauh lebih awet ya dengan melakukan beberapa cara di atas.

______________

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: [email protected]. Terima kasih.

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

Comment

WARTA MENARIK LAINNYA