by

Warga Tangsel Laksanakan Sholat Ied Adha dengan Protokol Kesehatan Covid-19

KOPI, Tangsel – Bertempat di Masjid Adz Dzikra, Cluster Sudimara Jombang (CSJ), Tangerang Selatan, telah sukses dilaksanakan rangkaian kegiatan Hari Raya Idul Adha 1441 H dan pemotongan hewan qurban pada hari Jumat, 31 Juli 2020 yang dimulai pada pukul 6.45 WIB.

Sholat Ied di Masjid Adz Dzikra CSJ, yang diresmikan pada tahun 2014 oleh Walikota Tangsel, Hj. Airin Rachmi Diany, SH, MH, MKn ini dipimpin langsung oleh Imam sekaligus Khotib Ustadz Muhammad Basyir, lulusan Pondok Pesantren Lirboyo, Kediri, Jawa Timur.

Inti dari khotbah Sholat Ied yang disampaikan Ustadz Muhammad Basyir adalah “Pengorbanan dan kecintaan kepada Allah SWT akan menjadikan kita insan yang selalu sabar dan tawakkal dalam menghadapi ujian kehidupan di dunia ini.”

Seiring dengan berakhirnya Sholat Ied, kegiatan dilanjutkan dengan pemotongan hewan qurban sebanyak 2 ekor sapi dan 1 ekor kambing dari warga Cluster Sudimara Jombang.

“Saya menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya dan tentunya harapan pada momentum Idul Adha 1441 H ini, banyak pahala yang didapat dari kegiatan pemotongan hewan qurban dan semoga tahun depan lebih banyak lagi qurban dari warga Cluster Sudimara Jombang, Tangerang Selatan”, ujar Ketua DKM, Dede Mansyur.

Di akhir kegiatan sekaligus pendistribusian daging qurban, Ketua Forum Komunikasi Warga CSJ, Ferdian Andi menyampaikan terima kasih kepada jamaah, panitia qurban dan warga CSJ yang patuh melaksanakan protokol kesehatan Covid – 19 yaitu, memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak, sejak malam takbiran, Sholat Ied, Sholat Jumat dan pemotongan hewan qurban serta pendistribusiannya.

“Terima kasih kepada jamaah Sholat Ied, Panitia Qurban dan warga CSJ yang telah melaksanakan protokol kesehatan Covid – 19 dengan baik di masa adaptasi kebiasaan baru ini”, ujar Ferdian Andi, yang juga menjabat sebagai Direktur Eksekutif Puspapkum dan Dosen HTN Universitas Bhayangkara di akhir kegiatan.(YF)

This image has an empty alt attribute; its file name is madu_banner_PERSISMA.jpg

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

______________

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: [email protected]. Terima kasih.

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

Comment

WARTA MENARIK LAINNYA