by

Penyambutan Kapolda Papua dengan Penyematan Mahkota dan Pengalungan Kain Tenun Tradisional Terfo

KOPI, Sarmi – KAPOLDA PAPUA, IRJEN POL MATHIAS D. FAKHIRI, S.I.K tiba di Sarmi dengan menggunakan Pesawat Susi Air, dalam rangka agenda kegiatan Peresmian Mako Pol Air, Polres Sarmi, Selasa 22 Agustus 2023. Kedatangan orang nomor satu di Polda Papua tersebut disambut meriah oleh Jajaran FORKOPIMDA dan Masyarakat Kabupaten Sarmi .

Sebagai bentuk penghormatan Penjabat Bupati Sarmi, Markus O Masnembra, SH, MM menyematkan Mahkota Papua dan pengalungkan Kain Tenun Tradisional TERFO kepada Kapolda Papua. Hadir dalam penyambutan tersebut Ketua DPRD, Jumriati, SH, Kapolres Sarmi, AKBP Timur Santoso, S. I. K, M. A. P, Dandim 1712 Sarmi, Letkol Czi. Bagus Marsudi Joko Hartono, Penjabat Setda Sarmi, Agus Festus Moar, S.Pd, M.Si .

Selanjutnya bersama-sama dan beriringan dengan Kapolda Papua menuju lokasi Mako Pol Air, Polres Sarmi untuk melakukan prosesi peresmian. ( BAYOM/PPWI SARMI)

______________

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: [email protected]. Terima kasih.

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

Comment

WARTA MENARIK LAINNYA