by

Pesan Ketum PPWI kepada Jurnalis Warga

KOPI, Jakarta – Ketua Umum Persatuan Pewarta Warga Indonesia (PPWI), Wilson Lalengke, S.Pd, M.Sc, MA, menyampaikan pesan dan arahannya kepada para jurnalis warga atau lazim disebut juga pewarta warga dimanapun berada. Pesan-pesan Ketum PPWI yang direkam-video oleh anggota PPWI DKI Jakarta, Adiwar alias Mas Ikung, ini diunggah di media berbagi-video Youtube untuk menjadi referensi bagi semua warga, khususnya para pewarta yang tergabung di dalam PPWI.

Poin penting dari pesan Ketum PPWI ini antara lain, terkait keselamatan kerja lebih utama dari segalanya, pemberitaan secara gotong-royong, dan hendaknya setiap berita/informasi yang akan disebar-luaskan oleh setiap pewarta PPWI menggunakan 3 filter atau saringan, yakni: Benar, Baik, dan Bermanfaat (3B). Dengan pola dan sistem pemberitaan oleh jurnalis warga yang demikian itu, menurut Ketum PPWI, visi dan misi PPWI dapat diwujudkan.

Berikut cuplikan Ketum PPWI di channel Youtube-nya.

SALAM PPWI..!!!

Selamat bertemu kembali, semoga semua warga dalam keadaan sehat wal afiat selalu. Berikut adalah video berisi pesan-pesan dari Ketua Umum Persatuan Pewarta Warga (PPWI), Wilson Lalengke, untuk menjadi masukan dan referensi bagi seluruh pewarta warga atau jurnalis warga, khususnya yang tergabung di organisasi PPWI, di manapun berada. Semoga bermanfaat bagi semua.

Tetap semangat, jaya selalu PPWI..!!!

#SekedarBerbagiPikir

______________

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: [email protected]. Terima kasih.

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

Comment

WARTA MENARIK LAINNYA