by

Atjeh Setia Gelar Silaturahmi Sambut Bulan Suci Ramadhan

KOPI, Karawang – Perkumpulan Atjeh Setia menggelar silaturahmi dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan, Selasa (14/3/23), bertempat di Kedai Mie Pusaka Nanggroe, Galuh Mas, Karawang. Atjeh Setia merupakan perkumpulan masyarakat Aceh yang ada di wilayah Karawang.

Kegiatan tersebut dihadiri Pengurus Atjeh Setia yaitu Bustami selaku Ketua, Abdul Aziz selaku Sekretaris beserta anggota lainnya. Selain itu, juga dihadiri Ketua Taman Iskandar Muda Cabang Karawang Samsoe Rijal bersama jajarannya.

Kepada awak media, Bustami menyampaikan kegiatan silaturahmi digelar agar anggota Atjeh Setia selalu solid dan kompak. “Acara silaturahmi dan doa ini dalam rangka menyambut bulan puasa. Saya berharap seluruh Anggota tetap bersinergi dengan tim,” ujarnya.

Lanjutnya, tujuan utama dari perkumpulan Atjeh Setia adalah di bidang sosial seperti kemalangan dan sakit. “Atjeh Setia bertujuan memberikan bantuan kepada anggotanya yang tertimpa kemalangan dan sakit,” tutupnya. (DJ)

______________

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: [email protected]. Terima kasih.

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

Comment

WARTA MENARIK LAINNYA