KOPI, Subang – Sudah semsetinya rumah menjadi tempat untuk pulang sekaligus tempat ternyaman bagi pemiliknya. Karena hal ini, Anda sebaiknya menata isi rumah Anda sedemikian rupa agar kenyamanan tersebut dapat terwujud. Isi rumah Anda bisa saja berbagai jenis furniture minimalis yang kekinian, atau furniture bergaya shaby chic yang hadir dengan kesan vintage-nya.
Apapun selera Anda, mengisi rumah dengan furniture adalah hal yang wajib dilakukan untuk mempermudah kegiatan Anda di dalam rumah dan kegiatan Anda secara umum. Terlebih jika Anda akan menempati rumah baru yang belum memiliki furniture apapun.
Jika Anda masih bimbang untuk memutuskan furniture mana yang harus dibeli terlebih dahulu, berikut adalah daftar furniture yang wajib disiapkan sebelum Anda menempati rumah baru:
Tempat tidur
Tidur adalah aspek penting dalam kehidupan seseorang. Tanpa tidur dan istirahat yang cukup, Anda bisa saja terhambat untuk menjalani aktifitas Anda karena kelelahan.
Atas dasar alasan tersebut, menurut kami tempat tidur adalah furniture yang sangat penting untuk dimiliki. Mulailah melakukan window shopping, dan carilah tempat tidur terbaik yang menawarkan kenyamanan dan kualitas yang bisa diandalkan.
Meja serbaguna
Meja adalah alat bantu untuk melakukan beragai jenis aktifitas, mulai dari bekerja, makan, nonton film, dan lain sebagainya. Mejapun bisa saja memiliki fungsi khusus. Ada meja makan, meja rias, meja kerja, dan lain sebagainya.
Jika Anda masih belum memiliki budget yang cukup, setidaknya ada sebuah meja serba guna di rumah Anda yag baru, demi kegiatan rumahan yang lebih mudah untuk dijalani.
Lemari baju
Furniture yang wajib dimiliki selain tempat tidur dan meja serbaguna adalah lemari baju. Seperti namanya, lemari baju adalah lemari yang digunakan untuk menyimpan baju-baju Anda.
Anda tentu tak akan menyimpan baju-baju Anda di dalam koper dalam jangka waktu yang lama bukan? Untuk mempermudah Anda dalam berganti pakaian setiap harinya, pastikan Anda memiliki setidaknya satu lemari baju di dalam rumah.
Rak penyimpanan serbaguna
Di dalam hidup ini, banyak orang yang memiliki benda-benda kecil yang walaupun sepele, namun bisa membantu mempermudah kehidupan Anda.
Sebut saja gunting, alat tulis, alat kantor, buku, dan perkasas lainnya. Bayangkan jika barang-barang kecil ini tergeletak di rumah baru Anda yang indah.
Barang yang diletakkan secara berantakan tak teratur tentu akan merepotkan Anda. Ketika Anda ingin menggunting kuku, Anda harus repot mencari gunting kuku dulu di tumpukan barang Anda.
Jika menurut Anda gambaran tersebut adalah mimpi buruk, saran kami adalah: Belilah setidaknya satu rak penyimpanan untuk rumah baru Anda. Rak ini akan membantu mengorganisir barang-barang Anda, dengan tampilan rapi yang lebih enak dipandang.
Sekian penjelasan kami tentang daftar furmiture yang wajib dimiliki sebelum meninggali rumah baru. Bagaimana, mana furniture yang belum Anda miliki? Selamat berburu furniture, ya!
Comment