by

Peringati Hari Sumpah Pemuda Pemkab Jembrana Selenggarakan Lomba Drumband

KOPI, Jembrana – Pemerintah Kabupaten Jembrana melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Jembrana menyelenggarakan Lomba Drumband tingkat TK, SD, SMP dan SMA/SMK se-Kabupaten Jembrana, dengan tema Jembrana Drumband Etnik Festival tahum 2022, bertempat di Area Gedung Kesenian Ir. Soekarno, Jembrana, Bali, Jumat (28/10/2022). Pelaksanaan lomba tersebut bertepatan dengan Hari Sumpah Pemuda yang ke-94.

Acara tersebut turut dihadiri langsung oleh Bupati Jembrana I Nengah Tamba beserta Staf Ahli Bupati Jembrana Bidang Ekonomi Pembangunan dan Keuangan, Ni Nengah Wartini; Staf Ahli Bidang Hukum Politik Dan Pemerintahan, I Gst. Pt. Ngr. Darma Putra; Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Gede Sujana; Kepala Dinas Pariwisata Dan Kebudayaan, Anak Agung Komang Sapta Negara; Kepala Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga, I Gusti Putu Anom Saputra.

Kepala Dinas Pariwisata Dan Budaya Anak Agung Komang Sapta Negara selaku penyelenggara acara, dalam sambutannya menjelaskan bahwa peserta lomba yang diikuti oleh siswa-siswi tingkat tingkat TK, SD, SMP, dan SMA/SMK se-Kabupaten Jembrana. “Pada perlombaan kali ini diikuti oleh 9 grup drumband yang terdiri dari empat grup exhibisi dari anak-anak Paud/TK diantaranya: A. TK Tunas Harapan Tegal badeng
B. TK Negeri Negara
C. TK Tunas Bangsa Pengambengan
D. TK Negeri Pembina Negara

Empat grup anak-anak SD/MI sebagai berikut:
A. SD Negeri I Banjar Tengah
B. MIN 2 Air Kuning
C. MIS Mujahidin
D. MIN 6 Gilimanuk
3. Satu grup SMA
A. SMK TP 45 Negara.

Demikian peserta lomba yang mengikuti,” jelas Kadis Parbud Anak Agung Komang Sapta Negara.

Anak Agung Komang Sapta Negara mengatakan bahwa selain memperingati Hari Sumpah Pemuda yang ke-94. Dengan terselenggaranya perlombaan Drumband tersebut, juga bertujuan untuk memberikan wadah bagi seniman Jembrana untuk menunjukan kreatifitas dalam bidang seni modern.

“Kegiatan lomba drumband merupakan salah satu wujud nyata perhatian Pemerintah Kabupaten Jembrana untuk memberikan wadah atau tempat bagi seniman seni modern untuk menunjukkan kreativitas seninya, dan sebagai pelaksanaan program pengembangan kebudayaan,” ucap Anak Agung Komang Sapta Negara.

Pihaknya berharap dengan diselenggarakannya kegiatan tersebut, agar dapat meningkatkan gairah seni anak-anak muda Jembrana untuk mencetak talenta seni berprestasi. “Kita harap hal ini dapat meningkatkan gairah seni dan prestasi bagi siswa/anak-anak muda Jembrana serta menumbuhkan talenta-talenta baru khususnya, dalam bidang seni modern,” harapnya.

Adapun hadiah yang diperebutkan dalam perlombaan drumband yang bertajuk Jembrana Drumband Etnik Festival tahun 2022 berupa piagam dan uang pembinaan, untuk tingkat SD yaitu:

  1. Juara I Rp3 juta
  2. Juara II Rp2 juta
  3. Juara III Rp1,5 juta.

Untuk tingkat SMP yaitu:

  1. Juara I Rp 4 juta
  2. Juara II Rp2,5 juta
  3. Juara III Rp2 juta,

Untuk tingkat SMA yaitu:

  1. Juara I Rp5 juta
  2. Juara II Rp3,5 juta.

Demikian pemenang lomba dari tingkat TK, SD dan SMA/SMK. (AM)

______________

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: [email protected]. Terima kasih.

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

Comment

WARTA MENARIK LAINNYA