by

Hal Yang Perlu Disiapkan Sebelum Menikah, Sudah Siapkah Anda?

KOPI, Nganjuk – Jika Anda sudah memiliki keinginan untuk menikah, ada banyak hal yang perlu Anda siapkan dengan matang. Hal ini dikarenakan pernikahan adalah salah satu keputusan besar dalam hidup yang wajib direncanakan secara matang dan benar-benar serius.

Pernikahan memang bukan perkara yang mudah untuk dilakukan, karena disini Anda bukan hanya akan berganti status hubungan. Namun Anda juga akan memperoleh tanggung jawab serta peran baru yaitu sebagai pasangan yang membina rumah tangga bersama.

Untuk mencapai hal tersebut, tentunya dibutuhkan persiapan mulai dari persiapan acara, pesta pernikahan, hingga persiapan ketika memasuki kehidupan pernikahan. Dalam hal ini Anda tidak boleh asal-asalan untuk mempersiapkannya, supaya pernikahan Anda bisa berjalan dengan mulus.

Persiapan Sebelum Menikah yang Harus Dilakukan

Jika Anda merasa bingung, apa saja sih yang perlu dipersiapkan sebelum menikah? Anda tidak perlu risau, karena kami akan memberikan tips mengenai pedoman sebelum menikah yang wajib dipersiapkan sebagai berikut.

1. Mempersiapkan hantaran pernikahan

Sebelum Anda merencanakan untuk menikah, alangkah baiknya Anda menyiapkan hantaran pernikahan. Sebab hal tersebut merupakan suatu simbol kesanggupan mempelai pria untuk mencukupi kebutuhan calon pasangannya.

Selain itu barang-barang hantaran pernikahan juga mengandung makna doa untuk kesejahteraan pasangan di masa mendatang. Oleh karena itulah Anda sebagai calon mempelai pria harus benar-benar mempersiapkannya.

2. Persiapkan mental dan emosional

Selanjutnya yang perlu Anda siapkan sebelum menikah yaitu pastikan Anda siap secara mental dan emosional. Hal tersebut karena pernikahan memiliki waktu pasang surut yang tidak tentu, dalam kata lain tidak selamanya bisa berjalan mulus.

Lalu, bagaimanakah cara mengetahui bahwa Anda sudah siap mental dan emosional? Umumnya jawaban setiap orang berbeda-beda tergantung orang itu sendiri, tetapi setiap ingin menyelesaikan masalah harus dengan kepala dingin.

3. Persiapkan membagi waktu dengan teman dan keluarga

Banyak orang yang sudah menikah mengakui bahwa setelah menikah akan malah merasa lebih jauh dari keluarga dan teman-temannya. Nah, oleh karena itu Anda perlu menanamkan pada diri Anda sebelum menikah dan sadar.

Anda harus sadar bahwa pernikahaan bukanlah suatu hal untuk melupakan ataupun menarik diri dari orang tua dan pergaulan. Perlu Anda ketahui, faktanya membagi waktu dengan orang lain setelah menikah bisa membuat hubungan Anda dan pasangan semakin kuat.

4. Persiapkan Finansial

Mempersiapkan finansial juga penting untuk dilakukan, karena finansial tidak hanya uang untuk biaya menakin namun juga uang untuk biaya kehidupan setelah pernikahan.

Anda juga harus memikirkan bahwa setelah menikah, Anda harus memiliki hunian sendiri apalagi jika Anda memutuskan untuk memiliki anak. Anda wajib mempersiapkan rencana biaya hidup mereka dan menyisihkan untuk dana darurat.

5. Persiapkan untuk mengalah dan memberikan pendapat yang baik

Pada dasarnya pernikahan melibatkan dua orang, sehingga tentunya memungkinkan Anda dan pasangan akan mempunyai pandangan yang berbeda.

Oleh karena itulah Anda dan pasangan perlu membicarakan batasan apa saja yang perlu dipatuhi sebelum menikah. Seperti misal ketika bertengkar, hal inilah yang menjadi cara mencegah pertengkaran dan bisa saling menghormati.

6. Siap secara pikiran dan keterampilan

Hal terakhir yang perlu Anda siapkan yaitu menyiapkan secara pikiran dam pikiran sebelum pernikahan. Dalam hal ini kehidupan pernikahan tentunya membutuhkan kerjasama tim, Anda tidak bisa selalu mengandalkan pasangan untuk suatu hal tertentu.

Solusi untuk mengatasi hal tersebut yaitu perlu kecakapan dalam berpikir untuk mencari solusi efektif dan juga keterampilan untuk melakukan suatu tugas tertentu.

Penutup

Demikianlah ulasan tentang pedoman persiapan sebelum menikah yang penting untuk diketahui. Jika Anda sudah memantapkan hati dan pikiran, maka Anda harus mempersiapkan semua hal tersebut dan jangan sampai menyepelekan hal kecil sekalipun.

______________

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: [email protected]. Terima kasih.

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

Comment

WARTA MENARIK LAINNYA