by

Rayakan Hari Raya Idul Adha 1443 H, Lapas Narkotika DKI Jakarta Laksanakan Sholat Idul Adha dan Pemotongan Hewan Qurban

KOPI, Jakarta – Pagi ini gema takbir berkumandang dalam merayakan Idul Adha 1443 Hijriah yang disambut sukacita oleh seluruh Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lapas Narkotika Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta. Hari ini, Minggu (10/07/2022), WBP Lapas Narkotika Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta mengikuti pelaksanaan sholat Idul Adha 1443 H/2022, bertempat di lapangan hijau Lapas Narkotika Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta.

Pelaksanaan sholat Ied tersebut dihadiri langsung Kalapas Narkotika Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta, Bayu Irsahara, serta para pejabat struktural dan jajaran staff Lapas Narkotika Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta. Bertindak selaku khatib sekaligus imam sholat Ied, Ustadz Ruspendi, yang menjabat sebagai penyuluh pada Kemenag Jakarta Timur.

Dalam khotbahnya, Ruspendi menyampaikan sejarah berkurban dimulai dari anak nabi Adam A.S yakni Habil dan Qabil yang merupakan salah satu sejarah kurban yang pertama dan tercantum dalam Al-Quran.

“Mereka disuruh untuk berkurban. Qabil yang seorang petani berkurban dengan hasil kebun miliknya. Sementara Habil yang hidup sebagai peternak berkurban dengan seekor kambing terbaik yang ia miliki,” buka Ruspendi.

Ruspendi melanjutkan, kisah tersebut tercantum dalam Al-Quran surat Al-Maidah ayat ke 27. “Ceritakanlah kepada mereka kisah kedua putera Adam (Habil dan Qabil) menurut yang sebenarnya, ketika keduanya mempersembahkan korban, maka diterima dari salah seorang dari mereka berdua (Habil) dan tidak diterima dari yang lain (Qabil). Ia (Qabil) berkata: “Aku pasti membunuhmu!”. Berkata Habil: “Sesungguhnya Allah hanya menerima (korban) dari orang-orang yang bertakwa,” lanjut Ruspendi.

Kegiatan dilanjutkan dengan melaksanakan pemotongan hewan Qurban di Lapas Narkotika Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta. Menteri Hukum dan HAM RI, Yasonna H. Laoly, juga turut menyumbang 1 ekor sapi qurban. Seluruh hewan qurban yang disembelih kali ini adalah sebanyak 6 ekor sapi dan 21 ekor kambing.

Dalam sambutannya,Bayu menyampaikan bahwa ibadah kurban mengingatkan atas pengorbanan Nabi Ibrahim A.S dan putranya, Nabi Ismail A.S. “Semoga di Hari Raya Idul Adha 1443 Hijriah atau Hari Raya Kurban ini, kita semua mendapatkan hikmah dari berkurban seperti meningkatkan ketaqwaan kepada Allah Swt seperti yang dilakukan Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail serta memupuk rasa kepedulian sosial terhadap sesama manusia, dan menjadi pribadi yang dermawan,” pungkas Bayu. (TIM/Red)

______________

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: [email protected]. Terima kasih.

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

Comment

WARTA MENARIK LAINNYA