by

Apa Perbedaan Crypto dan NFT? Simak Ulasanya

KOPI, Jakarta – Belakangan ini dunia investasi di Indonesia sendiri semakin dibuat menarik dengan munculnya NFT atau singkatan dari Non Fungible Token. Dengan munculnya NFT ini sangat banyak mendapatkan perhatian serta minat masyarakat khususnya di Indonesia.

Pada pengertiannya NFT merupakan salah satu aset digital dengan basis teknologi blockchain yang akhir-akhir ini sedang populer di dunia Crypto. Selain itu NFT juga menawarkan imbalan yang cukup besar bagi para seniman, kreator, musisi dan influencer dari investor yang bersedia untuk membayar aset digital mereka versi NFT.

Memang NFT dibuat menggunakan jenis pemrograman yang sama dengan cryptocurrency, seperti Decentraland, Bitcoin ataupun Ethereum, namun persamaannya hanya sebatas itu saja. Lalu, apa yang membuat NFT berbeda dengan Cryptocurrency? Untuk selengkapnya simak ulasan dibawah ini.

Perbedaan Cryptocurrency dengan NFT

Mungkin sebagian dari kalian banyak yang sudah mengerti, bahwa uang fisik dan cryptocurrency adalah sepadan atau setara, yang berarti keduanya dapat diperdagangkan atau ditukar satu sama lain.

Selain itu dari segi nilai juga sama, nilainya seribu rupiah selalu bernilai seribu rupiah atau satu Bitcoin selalu sama dengan Bitcoin lainnya. Kesetaraan Crypto inilah yang menjadikannya suatu alat yang tepercaya untuk melakukan transaksi di blockchain.

Namun, berbeda halnya dengan NFT. Pada Non Fungible Token ini masing-masing memiliki tanda tangan digital yang tidak memungkinkan NFT untuk ditukar atau setara satu sama lain, hal itulah yang menjadi penyebab tidak dapat ditukarkan. Misalnya seperti satu klip NFT, tidak sama dengan NFT lainnya hanya dikarenakan keduanya adalah NFT.

Selain itu NFT juga memiliki data unik yang bekerja seperti sidik jari, di mana sistem tersebut akan lebih mudah memverifikasi kepemilikannya dan kepemilikan NFT sendiri bersifat mutlak.

Jadi, siapapun yang sedang memiliki aset tersebut, mempunyai hak milik secara penuh. Perlu kalian ketahui juga, bahwa NFT tidak dapat dibagi menjadi denominasi yang lebih kecil seperti aset Crypto lainnya seperti decentraland.

Akhir Kata

Itulah perbedaan antara cryptocurrency dengan NFT. Pada intinya, NFT dijual melalui marketplace dengan proses yang bermacam-macam dari platform ke platform lainnya. Untuk menjualnya, penjual harus mengunggah konten ke pasar, kemudian mengikuti beberapa instruksi untuk mengubahnya menjadi NFT.

______________

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: [email protected]. Terima kasih.

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

Comment

WARTA MENARIK LAINNYA