by

Tajuk Rencana KOPI (Koran Online Pewarta Indonesia)

KOPI, Tajuk Rencana– Salam redaksi kepada seluruh rekan-rekan penulis KOPI (Koran Online Pewarta Indonesia). Redaksi KOPI mengucapkan selamat terus berkarya kepada para pewarta KOPI seluruhnya dari Sabang hingga Merauke.

Editor Redaksi KOPI terus mendukung para rekan-rekan pewarta KOPI untuk terus semangat berkegiatan jurnalistik dalam membuat produk jurnalistik apa saja; bisa tulisan berita (news), feature, opini faktual, dan aneka karya jurnalistik seperti audio visual.

Di penghujung awal tahun 2022 ini terdapat berbagai macam berita nasional yang hangat dan menjadi wacana publik. Terutama dengan naiknya secara signifikan minat pembaca KOPI media yang kita cintai bersama ini, dengan ditandai dengan naiknya jumlah traffic pembaca.

Dalam tajuk rencana ini karena sesuai dengan makna dari arti ‘tajuk rencana’ atau editorial yang berisi pandangan redaksi terhadap kejadian yang sedang hangat dibicarakan oleh publik. Maka editor KOPI mencatat berita yang paling diminati oleh pembaca adalah berita-berita nasional berupa politik, ekonomi, iptek, sosial dan budaya, kemudian berita-berita pembangunan daerah di tempat masing-masing pewarta KOPI berdomisili dan membuat berita perkembangan daerah masing-masing pewarta

Sampai pada minggu ketiga Januari tahun 2022 ini tercatat oleh redaksi sejumlah 7805 berita (tujuh ribu delapan ratus lima) jumlah total berita dan karya jurnalistik lainnya yang telah terverifikasi yang telah tayang dan terbit di media KOPI yang kita cintai bersama ini.

Berita-berita nasional di KOPI juga telah menjadi informasi penting yang signifikan yang terus dibaca oleh para pengambil keputusan di tingkat nasional dan daerah. Hal ini karena KOPI lugas memberitakan apa saja informasi yang terjadi karena sifat independen kelugasan KOPI dan pewarta KOPI semuanya.

Beberapa berita yang telah tayang di media KOPI beberapa diantaranya telah mencetak angka view pembaca yang cukup fantastis yakni 424,642 views dengan berita yang berjudul “Cara Mengubah Kuota Belajar Menjadi Kuota Internet Utama/Reguler”, kemudian menyusul berita yang berjudul “Istilah dan Singkatan Chat WhatsApp Gaul” yang mencatat kenaikan traffic jumlah pembaca hingga 231,552 views.

Angka jumlah pembaca yang mengakses laman-laman berita di web KOPI ini -dalam catatan desk editor- terus meningkat seiring dengan kemampuan KOPI yang telah mengadaptasi SEO (search engine optimation) yang efektif dan user friendly, dengan demikian mudah untuk ditelusuri oleh mesin pencari (search engine), yang pada akhirnya meningkatkan jumlah pembaca.

Kemudian berita-berita politik nasional yang telah tayang di KOPI (Koran Online Pewarta Indonesia) ini juga sangat menarik minat pembaca. Terutama pemberitaan tentang event, peristiwa dan pernyataan-pernyataan tokoh-tokoh berskala nasional yang sangat menarik minat masyarakat yang mengakses KOPI.

Termasuk meningkatnya pula jumlah pembaca tulisan-tulisan pada rubrik Opini yang aktif mengulas berbagai aspek perpolitikan juga hukum dan keamanan nasional, yang semua informasi ini menambah khazanah informasi di ranah media online. Teruslah berkarya bagi segenap pewarta KOPI semuanya. Salam Jurnalisme Pewarta KOPI. Salam sehat selalu.

(Mung Pujanarko)

______________

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: [email protected]. Terima kasih.

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

Comment

WARTA MENARIK LAINNYA