by

Bupati Tamba Pantau Vaksinasi Rabies di Desa Mendoyo Dauh Tukad

KOPI, Jembrana – Bupati Jembrana I Nengah Tamba didampingi Kepala Dinas Pertanian dan Pangan I Wayan Sutama memantau langsung vaksinasi rabies di Desa Mendoyo, Dauh Tukad, Jumat (29/10/2021).

Hal tersebut dilakukan Pemerintah Kabupaten Jembrana melalui Dinas Pertanian dan Pangan khususnya pada bidang kesehatan hewan untuk menekan penyebaran penyakit menular dari hewan, termasuk penyakit rabies.

Menindak lanjuti hal tersebut, Jumat (29/10/2021) lalu, dilaksanakan vaksinasi rabies dan kontrol populasi Hewan Penyakit Rabies (HPR) di Desa Mendoyo Dauh Tukad, Jembrana, Bali.

Di sela-sela pemantauan tersebut Bupati Jembrana I Nengah Tamba mengatakan, kegiatan ini sebagai upaya untuk mencegah penularan penyakit dari  hewan, termasuk penyakit rabies.

“Ini menjadi hal yang sangat penting, karena kita ketahui banyak penyakit menular yang bersumber dari hewan. Jadi saya berharap kegiatan ini lebih dimasifkan lagi sehingga ke depan Kabupaten Jembrana bisa terbebas dari penyakit menular yang bersumber dari hewan termasuk penyakit rabies,” ucap Bupati Tamba.

Lebih lanjut, Bupati juga menuturkan kegiatan ini sebagai langkah mengkampayakan kepada masyarakat agar rutin memvaksinkan hewan peliharaannya, terutama yang berpotensi menularkan rabies seperti kucing dan anjing.

“Jadi sekali lagi menjaga kesehatan hewan peliharaan itu sangat penting, biar semuanya aman,” ujarnya.

Sementara itu Kepala Bidang Kesehatan Hewan dan Kesehatan Masyarakat Veteriner Drh. I Wayan Widiarsa dalam laporannya menyampaikan sebanyak 75 ekor hewan peliharaan mendapat suntikan vaksinasi rabies.

Sedangkan tindakan medik operatif bedah minor (kastrasi, bedah kecil/luka kecil) kucing sebanyak 4 ekor dan anjing sebanyak 25 ekor, serta tindakan operasi bedah mayor (OH, cesar, bedah sedang/luka dalam) anjing sebanyak 24 ekor dan kucing 2 ekor. Untuk yang kemarin (28/10/2021) di Desa Kaliakah 50 ekor hewan peliharaan (kastrasi sebanyak 37 dan ovariohisterectomi sebanyak 13 ekor ) serta vaksinasi rabies sebanyak 75 ekor. 

“Kegiatan vaksinasi tabies dan kontrol populasi HPR ini akan kembali dilaksanakan pada akhir bulan ini rencananya di kecamatan Jembrana dan Melaya masing-masing 1 desa,” pungkasnya. (Humas/AM)

Editor: NJK

______________

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: [email protected]. Terima kasih.

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

Comment

WARTA MENARIK LAINNYA