by

Forkopimda Karawang Lakukan Kunker ke PT. Bridgestone untuk Pemberlakuan IOMKI

KOPI, Karawang – Forkopimda Kabupaten Karawang beserta jajaran melakukan kunjungan ke PT. Bridgestone, Senin (23/8/21), di Kawasan Suryacipta, Kecamatan Ciampel, Kabupaten Karawang. Kunjungan dilakukan dalam rangka percobaan penerapan protokol kesehatan perusahaan industri dalam pemberlakuan Ijin Operasional dan Mobilitas Kegiatan Industri (IOMKI) pada masa kedaruratan Covid- 19.

Foto: Wabup dan rombongan, saat kunker ke PT Bridgestone.

Kunjungan kerja dihadiri Wabup Karawang, H. Aep Saefuloh; Kapolres Karawang, AKBP Aldi Subartono, S.H., S.I.K., M.H; Dandim 0604 Karawang, Letkol Inf Medi Hariyo Wibowo; Kadinkes Karawang, Dr. Endang; Kadisperindag, Suroto; Danramil Ciampel, Kapten Arh Ramin; Kapolsek Ciampel, AKP Arif Bastomy, S.I.K., M.H; Camat Ciampel, Agus Sugiono, AP. MM; Satpol PP, A. Wahyu; HR & GA PT. Bridgestone, Respati Bayu Aji; Manager PT. Bridgestone, Ahmad.

Dalam kesempatan tersebut, pihak manajemen PT. Bridgestone menyampaikan terima kasih atas kunjungan dari jajaran Forkopimda Karawang. Jumlah karyawannya saat ini sebanyak 1600 orang, menurutnya, selama ini manajemen selalu menghimbau kepada karyawan agar mematuhi prokes Covid-19.

“Kami mengucapkan terima kasih atas kunjungannya, pihak manajemen selalu mengimbau karyawan untuk mematuhi prokes,” ujar Respati.

Lanjutnya, saat ini kami sedang mengurangi jam kerja karena sedang dilakukan penyemprotan di ruang kerja. Selain itu, kami memfasilitasi karyawan yang terkena Covid-19 sampai sembuh.

Untuk istirahat kami berikan waktu 30 menit. Tempat parkir sudah diatur jaraknya per meter. Sedangkan untuk berkomunikasi kami mengoptimalkan metting on line.

“Secara keseluruhan kami telah menerapkan sesuai anjuran Pemerintah,” jelas Respati

Dalam kesempatan ini, Wabup karawang menjelaskan kunjungan tersebut dilakukan untuk meninjau kesiapan melakukan percobaan dengan 100%. Hal tersebut sesuai dengan instruksi Menkomarves dan Menperindag.

“Kemarin Pemkab Karawang telah melakukan meeting zoom dengan Menkomarves dan Menperindag terkait perkembangan industri di Karawang,” kata Wabup.

Wabup menegaskan kepada perusahaan untuk mengikuti imbauan terkait peraturan Covid- 19, jika tidak, pihak Pemkab Karawang akan mengambil tindakan.

“Perlu diketahui, bagi perusahaan yang tidak mematuhi aturan prokes akan dicabut perijinannya,” tegas Wabup.

Dari pantauan kami, lanjut Wabup, hari ini sudah mulai beraktifitas 100%, dan kriteria tempat makan (kantin-red) sudah bagus.

Sementara itu, Kapolres Karawang, AKBP Aldi Subartono, menyarankan kepada pihak manajemen untuk terus melakukan sosialisasi kepada karyawan agar tetap mengikuti prokes. “Tim satgas sendiri harus konsisten, jangan sampai melanggar dan tetap terus awasi para karyawan,” harapnya.

Suroto, selaku Kadisperindag Karawang, menjelaskan terkait struktur satgas harus sesuai surat edaran. Pihak perusahaan juga harus menyediakan tempat Isoter, serta vitamin, dan suplemen.

“Sedikit harus dievaluasi untuk kantin harus diberi jarak antar meja yaitu 1,5 meter,” tegasnya.

Berikut beberapa hal yang ditemukan dalam kunjungan tersebut diantaranya:

  1. Struktur organisasi standar satgas Covid-19 harus sama dengan struktur perusahaan biasa dan tidak hanya formalitas saja.
  2. Diminta untuk code barcode agar diperbaiki karena terletak di out door.
  3. Tempat cuci tangan harus ditambah.
  4. Agar membedakan zonasi buble merah, kuning, hijau, dari karyawan sesuai data masing-masing.
  5. Tempat parkir motor agar diberi jarak 1,5 meter. (Humas)

Editor: NJK

______________

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: [email protected]. Terima kasih.

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

Comment

WARTA MENARIK LAINNYA