by

Cara Mengatasi File atau Direktori Rusak dan Tidak Dapat dibaca

KOPI, Nganjuk – Kita mulai dari yang basic terlebih dahulu, saya harap anda mengikuti langkah-langkahnya dari awal agar proses perbaikan flahsdisk anda berjalan dengan lancar.

Cara Mengatasi File atau Direktori Rusak dan Tidak Dapat dibaca

Berikut ini akan kami berikan informasi tentang Cara Mengatasi File atau Direktori Rusak dan Tidak Dapat dibaca. Baca juga artikel tentang informasi cara mengembalikan file yang terhapus permanen, mungkin nantinya bisa bermanfaat untuk anda. Berikut cara-caranya :

1. Gunakan Antivirus untuk scan flashdisk

Untuk cara yang pertama kita bisa pindai flashdisk kita dengan antivirus terlebih dahulu. Biasanya jika memang flashdisk anda terkena virus maka antivirus akan mendeteksinya kemudian akan menghapus bersih virus tersebut. Lakukan langkah-langkah berikut :

  1. Pastikan anda memiliki sebuah antivirus.
  2. Masuk ke file explorer.
  3. Anda akan melihat daftar-daftar penyimpanan di sebelah kiri. Kemudian, anda bisa klik kanan → scan with antivirus.
  4. Tunggu sampai proses pemindaian selesai dan hapus virus jika terdeteksi.

2. Gunakan Perintah CHKDSK pada CMD

Cara ini yang sudah menyelamatkan hardisk saya sendiri. Saya harap cara ini juga bekerja bagi anda. Silakan perhatikan langkah-langkahnya :

  1. Anda harus membuka CMD atau command prompt dengan mode administrator untuk memberikan full akses terhadap seluruh perangkat.
  2. Setelah itu, anda bisa ketikkan perintah ini chkdsk /f h:. Ganti huruf h tersebut dengan drive letter anda yang tidak bisa diakses.
  3. Kemudian setelah itu command prompt sendiri akan menjalankan beberapa proses. Tunngu sampai selesai.
  4. /f di atas berfungsi agar ketika sistem menemukan kesalahan pada perangkat anda maka akan otomatis diperbaiki. Biasanya proses ini tidak akan memakan waktu yang lama mungkin hanya kisaran waktu 5-15 menit saja. Jika semuanya sudah selesai anda bisa cek kembali melalui file explorer namun saya sarankan untuk restart komputer terlebih dahulu.

3. Mengatasi flashdisk unreadable melalui registry

Selain cara yang sudah dijelaskan di atas mungkin cara ini juga bisa bekerja. Di sini kita akan mengakses file-file registry dan mengubahnya yang terdapat pada sistem yang sebenarnya file registry tersebut bisa menyebabkan flashdisk kita menjadi tidak terbaca.

Masuk ke menu pencarian lalu ketikkan run atau bisa juga dengan cara tekan lambang Windows + R kemudian ketikkan “regedit” tanpa tanda kutip.

Anda akan dibawa ke bagian registry editor lalu masuk ke MyComputerHKEY_LOCAL_MACHINESYSTEMCurrentControlSetControlStorageDevicePolicies dan anda akan menemukan string yang bertuliskan “WriteProtect” kemudian klik dua kali dan ubah value data menjadi 0.

Lakukan hal yang sama seperti no 2 pada MyComputerHKEY_LOCAL_MACHINESYSTEMControlSet001ControlStorageDevicePolicies. Ingat yang pertama adalah CurrentControlSet dan yang kedua adalah ControlSet001.

4. Gunakan EaseUS Partition Tool

EaseUs adalah aplikasi yang dapat membantu anda untuk mengembalikan data yang hilang, memperbaiki kerusakan flashdisk / hardisk, mengubah format dan tipe flashdisk dan masih banyak lagi. Aplikasi ini juga sudah teruji dapat membantu memperbaiki flashdisk yang corrupt dan tidak terbaca.

  1. Download EaseUS Partition Tool (Trial).
  2. Seperti biasa pasang dan buka aplikasinya.
  3. Pilih perangkat yang ingin diperbaiki lalu klik kanan → Check file system.
  4. Jika muncul pesan seperti ini maka klik start.
  5. Aplikasi akan melakukan cek kepada perangkat anda dan otomatis akan memperbaikinya. Jika proses selesai anda bisa klik finish.
  6. Silakan cek kembali drive yang error.

4. Format Partisi

Untuk format partisi berarti dapat menghapus seluruh file yang berada di dalam perangkat. Ini merupakan cara yang terakhir jika semua cara sudah dilakukan namun tetap tidak bisa mengatasi masalah.

Format menggunakan sistem bawaan Windows

• Mungkin anda tidak perlu mengubah format dari FAT32 menjadi NTFS. NTFS hanyalah untuk memperbesar penampungan file yang biasanya lebih dari 4GB. Namun, jika anda tetap ingin mengubah format partisi anda menjadi NTFS maka hal itu tidak mengapa.

Format melalui Disk Management

• Masuk ke Control Panel.

• Cari atau ketikkan Administrative Tools.

• Cari dan klik dua kali pada shortcut Disk Management.

• Masuk ke Storage → Disk Management.

• Anda akan melihat daftar partisi anda di sebelah kanan kemudian klik kanan → Delete Volume / Delete Partition.

• Pastikkan partisi yang dihapus adalah partisi yang corrupt tadi dan tidak bisa dibaca.

• Setelah proses penghapusan volume selesai. Maka anda bisa klik kanan lagi → Create Partition / Format.

• Tunggu sampai selesai dan silakan cek kembali perangkat anda.

Format Menggunakan EaseUS

• Masih menggunakan EaseUS, pastikkan anda sudah mengunduh aplikasinya. Untuk link nya anda bisa cek di atas.

• Lakukan hal yang sama yaitu buka aplikasinya → pilih partisi → klik kanan → format.

• Anda bisa atur nama partisinya, file system, cluster size. Saya sarankan file system diubah menjadi NTFS saja dan cluster size biarkan (default) dan untuk nama partisi bisa diisi sesuai keinginan anda.

• Setelah itu akan muncul pesan seperti gambar di bawah dan klik OK. Hal ini akan memulai proses penghapusan data anda. Selanjutnya jika muncul pesan lagi anda bisa klik apply.

• Tunggu sampai proses pemformatan selesai dan flashdisk anda seharusnya sudah bisa digunakan.

Saya pikir cara di atas sudah cukup untuk mengatasi masalah flashdisk yang rusak dan tidak terbaca. Adapun jika masih saja rusak kemungkinan hal itu dikarenakan kerusakan hardware atau memang virus yang terdapat pada flashdisk adalah virus yang ganas. Jadi bukan file anda lagi yang hilang namun sistem flashdisk anda juga ikut rusak. Untuk masalah yang ini saya juga pernah mengalaminya dan sampai sekarang saya belum menemukan cara mengatasinya meskipun sudah dilakukan berbagai cara.

Penutup

Demikian artikel tadi tentang Cara Mengatasi File atau Direktori Rusak dan Tidak Dapat dibaca. Semoga bisa bermanfaat bagi pembaca. Jika ada kesalahan mohon maaf,terima kasih.

______________

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: [email protected]. Terima kasih.

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

Comment

WARTA MENARIK LAINNYA