by

Peringati Hari Pancasila, Yusuf Salim: Setiap Warga Wajib Amalkan Pancasila dalam Kehidupan

KOPI, Raja Ampat – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Raja Ampat, Yusuf Salim, menyampaikan bahwa sangat penting memperingati ‘Hari Lahir Pancasila’, karena tidak hanya bernilai sejarah, tetapi karena makna yang terkandung dalam setiap butir sila Pancasila merupakan hal yang harus dihayati setiap saat oleh warga negara Indonesia. Peringatan ‘Hari Lahir Pancasila’ dilaksanakan secara virtual, di Balai Wayag, Kantor Sekretariat daerah (Setda) Raja Ampat, Waisai, Kabupaten Raja Ampat, Papua Barat, Senin (1/6/2021).

“Kita di Raja Ampat sengaja mengundang seluruh kepala dinas untuk menghadiri peringatan ‘Hari Lahir Pancasila’ yang diperingati setiap 1 Juni,” kata Sekda kepada awak media.

Menurutnya, sebagaimana dalam amanat yang disampaikan Presiden Jokowi, bahwa Pancasila sebagai dasar, ideologi, dan pandangan hidup bangsa merupakan suatu anugerah yang tiada tara dari Tuhan Yang Maha Esa buat bangsa Indonesia. Pancasila harus tertanam dalam hati dan diamalkan dalam kehidupan sehari-hari. “Di era digitalisasi saat ini banyak ideologi yang masuk secara teknologi selain ideologi Pancasila. Sehingga kita harus kokoh melawan, menangkal ideologi selain Pancasila,” ujar Sekda.

Lanjutnya, agar seluruh pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dilingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Raja Ampat harus bisa menanamkan nilai-nilai Pancasila dan dapat menularkan hal tersebut kepada staf, jajaran dan keluarga serta masyarakat dilingkungannya masing-masing. “Atas nama Pemkab Raja Ampat saya berharap melalui momentum ‘Hari Lahir Pancasila’, seluruh masyarakat Raja Ampat perlu menghayati dan menanamkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara,” ungkap Sekda.

Dari pantauan awak media, peringatan ‘Hari Lahir Pancasila’ dimulai pukul 09:45, yang dihadiri unsur Forkopimpda serta puluhan pimpinan OPD Kabupaten Raja Ampat, dan kegiatan tersebut mengikuti aturan protokol kesehatan COVID-19 yang telah ditetapkan Pemerintah. (Zainal)

Editor: NJK

______________

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: [email protected]. Terima kasih.

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

Comment

WARTA MENARIK LAINNYA