by

Walikota Bitung dan Bupati Minut Kunjungi Balitpalma Manado

KOPI, Bitung – Pagi itu, Senin 12 April 2021, suasana di Balitpalma Manado (Balai Penelitian Tanaman Palma – Red) cukup ramai. Keramaian itu terutama disebabkan oleh kehadiran dua pemimpin daerah di Sulawesi Utara, yakni Walikota Bitung Ir. Maurits Mantiri, MM dan Bupati Minahasa Utara Jouna Ganda, SE.

Kehadiran mereka disambut langsung oleh Kepala Balitpalma Manado Dr. Ir. Ismail Maskromo, M.Si. Sambil berkeliling perkantoran Balitpalma, kedua pemimpin daerah ini diperkenalkan dengan berbagai jenis Kelapa unggulan yang dikembangkan oleh Balitpalma.

Kepala Balitpalma kemudian memberikan kelapa eksotik unggulan yaitu varietas Kopyor untuk dicicipi oleh Maurits dan Joune. Setelah menunjukkan varietas kelapa, Kepala Balitpalma kemudian mengarahkan kedua kepala daerah ini di teater yang menyerupai bioskop untuk menonton seputar aktivitas yang ada di Balitpalma Manado.

Dalam dialog singkat, Walikota Bitung meminta dukungan Balitpalma untuk IKM VCO yang sedang dikembangkan di Kota Bitung. Sementara itu Bupati Minahasa Utara mengeluhkan tentang peremajaan kelapa yang belum maksimal di Minahasa Utara.

Kepala Balitpalma berharap kedua kepala daerah ini akan membantu Balitpalma dalam hal sosialisasi varietas kelapa. “Apa yang kami kembangkan di sini akan sangat bermanfaat jika kemudian dipergunakan oleh petani,” terang Ismail.

Dalam kunjungan di Balitpalma ini, hadir juga Kepala Dinas Ketahanan Pangan Kota Bitung, Sonny Wenas, S.Sos, MAP dan jajarannya. Selain itu, terlihat pula hadir Kepala Dinas Pertanian Minahasa Utara, Wangke Karundeng.

Penyuluh Pertanian dari Kota Bitung yang turut hadir di acara tersebut, Ir. Noldy Sualang, menilai kehadirannya di Balitpalma sangat positif. “Kami mendapat wawasan baru tentang tanaman Palma,” kata Noldy.

Sementara itu Ir. Hardjono, penyuluh lainnya, menilai bahwa kunjungan Walikota Bitung di Balitpalma Manado adalah sebuah harapan baru bagi dunia Pertanian di Kota Bitung. “Kami berharap Walikota akan men-follow-up kegiatan di Balitpalma ini,” ujar Hardjono.

Pertemuan di Balitpalma Manado diakhiri dengan makan bersama yang sudah disiapkan oleh para pegawai di Balitpalma. (Bung Neo)

______________

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: [email protected]. Terima kasih.

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

Comment

WARTA MENARIK LAINNYA