KOPI, Lambar – Kelurahan Tugu Sari melaksanakan kegiatan ‘Hari Peduli Sampah Nasional’, Jum’at (26/02/2021). Kegiatan ini didukung masyarakat setempat dan melibatkan Kepala Linkungan Kelurahan Tugu Sari, Kecamatan Sumber Jaya, Lampung Barat, Provinsi Lampung.
Amir Syafarudin, S.E., selaku Lurah Tugu Sari telah mengintruksikan pelaksanaan kegiatan tersebut kepada jajaran stafnya serta masyarakat Tugu Sari untuk bergotong royong membersihkan sampah. Kegiatan tersebut sudah dilaksanakan sejak beberapa hari yang lalu.
Selain masyarakat dan Lurah Tugu Sari, Babinsa dan Babinkamtibmas pun ikut dalam membersihkan sampah-sampah yang ada di wilayah Kelurahan Tugu Sari khususnya sampah plastik kemasan.
Tujuan kegiatan ini untuk mendukung serta mewujudkan program Lurah Tugu Sari dalam kegiatan membantu warga yang tidak mampu seperti lansia, pembangunan rumah ibadah (Masjid), yang ada di Kelurahan Tugu Sari.
“Saya berharap agar di setiap desa yang ada di Kelurahan Tugu Sari ini bisa menjadi desa yang terbaik dan bersih dari semua jenis sampah serta menjadi contoh motivasi bagi desa-desa lain,” ujar Amir. (sahilman)
Editor: NJK
Comment