by

Golden Horse Awards Diraih Film Detention Adaptasi Dari Game Horor Taiwan

KOPI, Jakarta – Pemenang Golden Horse Awards film Detention yang akan tayang pada 18 November 2029. Berkisah dari tahun 1962 penuh dengan atmosfer sunyi dan tegang diantara masyarakat. Fang, seorang siswa kelas 12 SMA. WTsuihua, jatuh cinta pada Zhang, yang merupakan seorang guru konseling. Memiliki masalah di sekolah dan di rumah, Fang merasa hanya Zhang yang mengerti dirinya.

Menginginkan kebebasan, Zhang membentuk kelompok belajar dengan teman dan muridnya, termasuk Yin dan Wei. Membaca buku-buku yang dilarang pemerintah memungkinkan mereka untuk dapat merasakan kebebasan, namun pada saat bersamaan hal ini menempatkan hidup mereka dalam bahaya.

Suatu hari, Zhang tiba-tiba menghilang, dan hanya Fang dan Wei, siswa kelas 11, yang dapat mengingat Zhang. Fang dan Wei mulai mencari Zhang yang hilang, tetapi perlahan dunia mereka mulai berubah. Kemudian, di dunia yang dihuni oleh hantu dan arwah, mereka harus menghadapi kenyataan yang menyeramkan.

Film Detention yang di Produseri oleh Lee Lieh dan Aileen Li.
Para pemeran diantaranya:
Gingle WANG, FU Meng-Po, TSENG Jing-Hua, Cecilia CHOI, CHU Hung-Chang.

“Sebagai pemain game, visual yang menyeramkan dan kisah yang mengharukan dari game Detention menciptakan kesan mendalam bagi diri saya. Sejak saat itu saya berharap dapat mengadaptasi game ini ke dalam sebuah film dan menggugah hati para penonton. Bertujuan untuk setia pada cerita asinya, saya meningkatkan visual uniknya dan emosi yang coba disampaikan, membuat film ini menjadi thriller yang unik dalam segi cerita maupun style,”ungkap John HSU, Sutradara dan Penulis Film Detention bersama Fu Kai-Ling.

______________

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: [email protected]. Terima kasih.

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

Comment

WARTA MENARIK LAINNYA