by

Pelaksanaan Diklat Corona Generasi Ke-2 Hari Kedua Berjalan Lancar

KOPI, Sekadau, Kalbar – Diklat (Pendidikan dan Pelatihan) merupakan suatu program dengan metode terpadu untuk meningkatkan pengetahuan, pemahaman serta kompetensi peserta. Dengan mengikuti suatu diklat, para peserta akan mendapatkan tambahan dan peningkatan wawasan, pengetahuan, dan ketrampilan tertentu sesua dengan bahan/materi yang di-diklatkan.

Di tengah maraknya pandemi wabah Corona ini berbagai upaya yang dilakukan pemerintah untuk mencegah penyebarannya, diantaranya diberlakukan social distancing (jaga jarak) dan work from home (bekerja dari rumah). Uapay ini dimaksudkan juga untuk memutus rantai penularan virus yang sudah menjangkau seluruh dunia itu.

Menyikapi hal tersebut, PPWI (Persatuan Pewarta Warga Indonesia) mengambil langkah strategis dengan mengadakan diklat dengan nama program Diklat Jurnalistik Corona. Diklat secara online melalui WhatsApp ini bertujuan agar masyarakat maupun karyawan berbagai instansi memanfaatkan waktu luang mereka selama ‘dirumahkan’ dengan aktivitas yang bermanfaat.

Materi yang disajikan dalam kegiatan belajar-mengajar secara online ini antara lain Editing atau Penyuntingan. Pada hari ke-2 pelaksanaan diklat untuk angkatan ke-2, Kamis, 16 April 2020, 13 peserta yang berasal dari beberapa pulau di Indonesia sangat antusias mengikuti materi Editing dan Penyunting artikel/berita.

Proses menyunting artikel sangat bermanfaat untuk menghasilkan sebuah karya. Semestinya semua warga dapat mengikuti pelatihan semacam ini agar informasi yang disampaikan kepada publik melalui berbagai media dan medsos bisa lebih baik, akurat, informatif, mudah dipahami, dan faktual.

Harapannya, dengan dilaksanakannya kegiatan ini akan dapat meningkatkan dan memaksimalkan kemampuan peserta dalam menyampaikan informasi yang berkualitas kepada masyarakat. (Yusi Zulfitri)

______________

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: [email protected]. Terima kasih.

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

Comment

WARTA MENARIK LAINNYA