by

Peduli Covid-19, Komunitas Kicau Mania Bagikan 1000 Masker untuk Masyarakat Karawang

KOPI, Karawang – Penyebaran Virus Corona atau Covid-19 yang sangat pesat di Karawang. Kabupaten di Jawa Barat inipun dan sudah ditetapkan sebagai zona merah. Kondisi ini menggugah hati semua kalangan untuk ikut berpartisipasi dalam meminimalisir dan mengantisipasi penyebaran virus Corona.

Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan membagikan 1000 masker kepada masyarakat Karawang. Kegiatan tersebut diprakarsai oleh Komunitas Kicau Mania Karawang yang tergabung dari Pusaka Bc (Putra Sukaharja), BNR Karawang dan Radja Karawang. Acara ini melibatkan tidak kurang dari 25 orang anggota komunitas yang terjun langsung, dilaksanakan di bunderan Galuh Mas, pada Minggu (5/4/2020).

Saat ditemui Team KOPI Karawang, Erik Enjoy Ketua Pusaka Bc (Putra Sukaharja) menyampaikan bahwa pembagian masker ini adalah salah satu cara untuk mengantisipasi penyebaran virus Corona. “Alhamdulillah hari ini Kami melakukan kegiatan pembagian masker, semoga bisa bermanfaat bagi masyarakat Karawang,” ucap Erik.

Semoga seluruh masyarakat Karawang bisa bersatu melawan Covid-19, dengan selalu menjaga kebersihan dan menerapkan pola hidup sehat dengan makan makanan bergizi seimbang, istirahat cukup, minum multivitamin, cuci tangan serta menjaga jarak aman dengan menghindari kerumunan atau keramaian. (Dede N-KOPI)

______________

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: [email protected]. Terima kasih.

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

Comment

WARTA MENARIK LAINNYA