by

Hari Kedua, Diklat Jurnalistik Corona Gen-2 PPWI Secara Online Berlangsung Lancar

KOPI, Surabaya – Dalam rangka mengisi masa-masa stay at home akibat bencana Corona-19 saat ini,  PPWI Nasional mengadakan Diklat Jurnaslistik Corona Gen-2 secara online. Materi diklat hari kedua ini, Kamis, 16 April 2020, adalah Cara Praktis Editing Artikel yang dibimbing oleh Wilson Lalengke, S.Pd, M.Sc, MA.

Menurut inisiatornya, Wilson Lalengke, ia mengatakan bahwa untuk menghasilkan karya jurnalistik berkualitas, proses editing merupakan hal  yang penting. “Hasil jurnalistik yang baik tidak lepas dari sebuah proses editing yang benar,” ujar Wilson yang juga Ketua Umum PPWI itu.

Peserta mengikuti cara editing dan penulisan yang benar dengan serius dan bersemangat. Beberapa cara penyuntingan artikel adalah antara lain: membaca ulang artikel minimal 3 kali, cek ejaan setiap kata, cek tata bahasa, cek tanda baca, serta minta teman terpercaya untuk membaca karya Anda.

Alhamdulilah, dengan adanya diklat di hari yang ke-2 ini, banyak menambah wawasan serta ilmu Editing Artikel bagi peserta. Pelajaran tersebut membantu kita lebih mudah memahami mengenai Tata Bahasa yang baik dan benar serta peletakan tanda baca titik, koma, dan lain-lain.

“Saya berharap diklat seperti ini agar terus dikembangkan ke depannya. Dan saya berharap rekan-rekan di luar sana perlu dan wajib ikut diklat semacam ini, supaya lebih maju dan cerdas,” ungkap M. Irvan, salah satu peserta Diklat Jurnalistik Corona Gen-2.

Acara diklat tersebut juga dilaksanakan untuk mengisi waktu luang stay at home dan physical distancing. Di hari terakhir besok, Jumat, 17 April 2020, peserta akan belajar menggunggah artikel atau berita di media online. (Nina)

______________

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: [email protected]. Terima kasih.

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

Comment

WARTA MENARIK LAINNYA