by

Lawan Korona, Demokrat Sulbar Lakukan Penyemprotan Disinfektan Tempat Ibadah

KOPI, Mamuju – Upaya melawan Korona atau Covid-19 juga dilakukan oleh jajaran Pengurus DPD Partai Demokrat Sulawesi Barat, dipimpin langsung oleh Ketua DPD Partai Demokrat Sulbar DR. H. Suhardi Duka yang akrab disapa Pak SDK. Kegiatan yang dilakukan adalah penyemprotan disinfektan sejak kamis 26 Maret 2020, di rumah-rumah Ibadah di Kota Mamuju.

Sasaran pertama penyemprotan adalah Rumah Ibadah dengan mengerahkan sejumlah kader dan simpatisan Partai Demokrat. Hal ini disambut antusias oleh masyarakat setempat dan mengucapkan terima kasih atas kepedulian Partai Demokrat.

“Mantap Demokrat, terima kasih atas kepedulian Pak SDK dan Partai Demokrat Atas penyemprotan rumah Ibadah kami berharap semoga kompleks perumahan bisa mendapatkan jatah penyemprotan juga,” ujar Arsyad salah seorang Warga Komplek Trans Mamuju.

Dalam kesempatan Sosial Ketua DPD Partai Demokrat Sulbar Pa SDK mengatakan bahwa kader Partai Demokrat aktif melakukan penyemprotan disinfektan. “Hari ini kami kader partai demokrat mengadakan bakti sosial untuk melakukan penyemprotan disinfektan ke rumah-rumah ibadah demi menjaga kebersihan dan jaga diri dari Virus Korona, ‘no covid-19’.” kata SDK, Bupati Mamuju Priode 2005 – 2015 ini singkat. (M.Nur OKT)

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

______________

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: [email protected]. Terima kasih.

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

Comment

WARTA MENARIK LAINNYA