by

Kunto Aji dan Sal Priadi Siap Ramaikan Billboard Indonesia Top 100 Live

KOPI, Jakarta – Sukses menjadi barometer lagu terpopuler tiap minggu dari Anis dan Musisi Indonesia di semua lintasan genre, kini Billboard Indonesia dan Berlian Entenainment gelar Top 100 Live pada 15 Januari 2020 di The Pallas, SCBD, Jakarta.

Billboard Indonesia Top 100 Live penunjukan musik hidup dari musisi musisi yang karyanya masuk dalam daftar lagu lagu lintas genre paling populer di Billboard Indonesia Top 100.

Kunto Aji berhasil menembus masuk dengan lagu “Pilu Membiru” dari album Mantra Mantra, topik mengenai kesehatan mental dan telah memenangkan penghargaan Album Terbaik di ajang Anugerah Musik Indonesia (AMI) 2019.

Video klip “Pilu Membiru” mempertemukan seorang psikolog dan praklisi pemulihan batin Adjie Santosoputro dengan 3 orang penggemar Kunto Aji yang memiliki cerita menyayat hati untuk berkonsultasi dan melewati masa masa sulit. Melalui lagu ini Kunto Aji menyampaikan pesan penting bahwa musik bisa “menyembuhkan” lewat lagu.

Begitupun Sal Priadi, dengan lagu “Amin Paling Serius” yang baik judul maupun liriknya sangat unik karena punya sudut pandang yang tak umum. Lagunya mengingatkan kita agar lebih khusyuk dalam memanjatkan doa. Single yang dikolaborasikan bersama Nadin Amizah ini sukses di Billboard Indonesia TOP 100.

“Tampil awal tahun di Billboard Indonesia Top 100 Live menjadi semangat untuk panggung di 2020. Semoga bisa memberikan yang terbaik. Much love and respect. terima kasih kesempatannya,” tutup Sal Priadi.(10/1/20). Eve

______________

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: [email protected]. Terima kasih.

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

Comment

WARTA MENARIK LAINNYA