by

Konsep Modern Industrial Klasik, Liberta Restoran Italia dan Bar Hadir di Jakarta

-Kuliner-4,011 views

Dengan konsep perpaduan klasik dan modem industrial dapat dirasakan para pengunjung ketika memasuki Liberta Restaurant yang memiliki luas 660 meter persegi. Salah satu dari 2 VIP rooms di Liberta mempunyai deretan jendela kaca mozaik dengan warna-warni pastel yang terinspirasi dari indahnya kota Venice, Italia serta lebih 150 tempat duduk yang terbagi dan dua ruangan VIP dan teras. Serasa berada di ruang keluarga yang nyaman dengan desain interior khas modern warehouse yang bisa ditemukan di New York City yang cozy.

Suasana di malam hari pun terasa semakin indah serta pada meja bergaya diner yang dilengkapi beberapa lampu duduk untuk memberikan pencayahaan yang maksimal ketika bersantap. Bosan dengan format meja-makan, duduk di area bar juga bisa menjadi opsi. sambil menikmati aneka sajian signature cocktail racikan Mixologist peraih gelar juara di Infmity ijology Champion 2019, Asa Madani, seperti; Lady Liberta (Amaretto, Aperol, walnut and agave nectar), Italian Stallion (Italian grappa, banana sous-vide rum, coffee liqueur and house made coffee cordial) dan Garden Amore (Scotch based single malt, agave, rosemary, pear, pastis, aromatic bitters).

“Untuk mengekspresikan kreativitas dan inovasi kami dalam membuat signature koktail, kami menggabungkan berbagai metode mixologi dalam minuman serta dikuratori oleh bartender in-house kami yang berbakat, masing-masing minuman kami memiliki catatan rasa yang melengkapi hidangan indah kami,” ujar Asa.

Sebagai restoran Italia terbaik di dunia. Liberta signature dish Bone Marrow Spaetzle yang menyajikan tulang sumsum di atas spaetzle khas Italian racikan Chef Wahyudi Kisworo.

Madu Baduy
______________

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: [email protected]. Terima kasih.

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

Comment

WARTA MENARIK LAINNYA