by

Gubernur Sulbar Ali Baal Lantik Hasoloan Manalu Sebagai Kepala Perwakilan BPKP Sulbar

KOPI, Mamuju – Gubernur Sulbar Ali Baal Masdar secara resmi melantik Hasoloan Manalu sebagai Kepala Perwakilan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Sulbar, Senin 13 Januari 2020 di ruang Auditorium lantai 4 Kantor Gubernur Sulbar.

Dikutip dari laman Facebook Kominfo Prov. Sulbar (13/01/2020) bahwa pengangakatan Kepala BPKP Sulbar yang baru tersebut Hasoloan, berdasarkan Surat Keputusan (SK) Kepala BPKP RI Nomor KEP-617/K/SU/2019 Tanggal 16 Desember 2019, menggantikan Pejabat lama Fauqi Achmad Kharir yang dipindah tugaskan di BPKP Pusat dengan jabatan baru sebagai Kepala Biro Sumber Daya Manusia (SDM).

Diketahui, Hasoloan Manalu sebelumnya menjabat Kepala Perwakilan BPKP di Kupang Nusa Tenggara Timur (NTT).

Gubernur Sulbar Ali Baal Masdar pada kesempatan itu menyampaikan ucapan selamat datang dan selamat bertugas di Sulbar, kepada Kepala Perwakilan BPKP Sulbar yang baru dan berharap apa yang telah dilakukan pejabat lama dapat dilanjutkan.

“Semoga dengan koordinasi dan sinergi yang baik, kita dapat mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih, akuntabel, serta transparan dan memberikan manfaat yang sebesar-besarnya demi kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat Sulbar.” Kata Ali Baal.

______________

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: [email protected]. Terima kasih.

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

Comment

WARTA MENARIK LAINNYA