by

Polda Sulbar Bersama Pemkab Mamuju Bergotong-royong Bersihkan Jalan Arteri Mamuju

-Daerah-2,500 views

Loading…

KOPI, Mamuju – Polda Sulawesi Barat yang dipimpin langsung oleh Kapolda Sulawasi Barat Brigjen Pol Baharuddin Djafar bekerjasama bahu-membahu dengan Pemkab Mamuju yang dipimpin oleh Bupati Kabupaten Mamuju H. Habsi Wahid bergotong-royong membersihkan sampah di sepanjang jalan arteri Mamuju serangkaian dengan Program Bupati Jumat bersih menuju Mamuju Mappaccing (Jum’at 1/11/2019).

Sepanjang jalan arteri dari belakang bekas Kantor DPRD Kab Mamuju menyusuri pantai menuju depan Kantor Gubernur Sulbar ribuan personil Polda dan Polres serta Pemkab Mamuju dengan sangat bersemangat bekerja bakti, bergotong royong membersihkan sampah dan rumput di sepanjang jalan arteri agar nampak lebih indah dan bersih.

Kapolda Sulbar kepada awak media yang meliput kegiatan rersebut mengatakan bahwa, “Gerakan Jum’at bersih ini dilakukan guna menjaga lingkungan tetap bersih dan nyaman sebagai bentuk dukungan Polda Sulbar kepada Pemkab Mamuju dalam program Mamuju Mapaccing.”

Brigjen Pol Baharuddin Djafar mengatakan bahwa melalui kegiatan jumat bersih dapat menumbuhkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kebersihan dan kesehatan. Bupati Mamuju H. Habsi Wahid sangat mengapresiasi sekaligus berterimakasih kepada jajaran Polda Sulbar, Polres Mamujub atas kegiatan kerja bakti yang dilakukan di area jalan arteri Mamuju.

H Habsi Wahid menilai upaya yang dilakukan Polda Sulbar yang dengan semangat gotong royong membersihkan sampah di Jalan Arteri Mamuju tersebut adalah sebagai bentuk kebersamaan dan rasa tanggung jawab untuk mengatasi persoalan kebersihan bersama seluruh elemen masyarakat, olehnya gerakan moral yang dilakukan Polda tersebut akan diteruskan menjadi rutinitas bagi jajaran pemerintah daerah kabupaten Mamuju agar menjadi contoh dan motivasi bagi masyarakat untuk bersama-sama sadar akan pentingnya kebersihan lingkungan.

“Hari ini jangan lagi ada anggapan bahwa jalan arteri ini kewenangan pemerintah ditingkat provinsi, jalan ini ada di Mamuju jadi kita harus pelihara bersama, utamanya soal kebersihannya,” kata Bupati Mamuju Habsi Wahid.

Hal ini membuktikan kesungguhannya Beliau bahkan memerintahkan jajarannya untuk segera melakukan penanaman bibit pohon di pembatas jalan ditengah arteri, hasilnya 50 bibit pohon kertas (Bogenvile) langsung di mulai penanamannya, diharapkan pohon tersebut akan menambah estetika jalan arteri sekaligus memperasri jalan di bibir pantai Mamuju tersebut. (HMS/M.Nur)

______________

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: [email protected]. Terima kasih.

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

Comment

WARTA MENARIK LAINNYA