by

GAMKI Lutim Nyatakan Komitmen Kawal Program Pemerintah Daerah

Loading…

KOPI, Lutim – Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (GAMKI) Kabupaten Luwu Timur (Lutim) menyatakan siap mengawal program-program pemerintah daerah Kabupaten Luwu Timur, baik yang telah dilaksanakan, sedang berjalan maupun program pembangunan yang akan dilaksanakan di masa yang akan datang.

Komitmen tersebut disampaikan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Kabupaten Luwu Timur, melalui Ketua Umumnya , Senfry Oktavinus, pada Jumat (09/08/2019) malam ketika bersilaturahmi dengan Bupati Luwu Timur, HM.Thorig Husler di rumah jabatan Bupati, Malili.

Dengan menggunakan uniform warna Biru khas GAMKI, rombongan aktivis angkatan Muda Kristen Indonesia yang terdiri para pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) dan Pimpinan Aanak Cabang (PAC) GAMKI Lutim menyambangi kediaman orang nomor satu di Bumi Batara Guru itu, untuk menyampaikan beberapa hal terkait program GAMKI Luwu Timur kedepan, serta masukan-masukan bagi pemerintah Kabupaten Luwu Timur dalam rangka pelaksanaan program dan kebijakan pembangunan yang sedang berjalan saat ini.

Secara khusus, Ketua Umum GAMKI Luwu Timur, Senfry Oktavinus, yang juga Kabag Pemerintahan Setdakab.Lutim ini, menyampaikan terima kasih kepada Bupati Luwu Timur atas bantuan yang telah diberikan kepada DPC GAMKI sehingga perwakilan GAMKI Kab.Luwu Timur dapat memberangkatkan lima orang utusan untuk mengikuti Kongres GAMKI ke XI di Jakarta pada pekan lalu.

Selain itu, juga mengenai rencana pelantikan ketua DPD GAMKI Sulsel yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat, termasuk rencana PORSENI GAMKI yang akan dihelat pada awal Desember 2019 dan akan diisi dengan berbagai kegiatan, termasuk dialog dan ceramah yang salah satu pembicaranya adalah Bupati Luwu Timur dengan tema Sinergitas GAMKI dengan Pemerintah Daerah.

“Pada prinsipnya GAMKI Luwu Timur tetap komitmen untuk mengawal seluruh program pemerintah daerah, dan siap memberikan masukan kepada pemerintah baik diminta ataupun tidak demi kemajuan Luwu Timur menuju Visi Lutim Terkemuka 2021 “ jelas Senfry.

Sementara itu, Bupati Lutim HM. Thorig Husler mengucapkan terima kasih atas kepada DPC GAMKI Lutim, yang selama ini telah banyak memberikan masukan kepada pemerintah daerah, khususnya kepada Bupati terkait berbagai program kerja yang telah dilaksanakan maupun akan dilaksanakan.

Terkait rencana pelaksanaan Porseni GAMKI pada Desember mendatang, Bupati Husler menyambut baik hal ini, dan berjanji untuk hadir berdiskusi dengan anak-anak GAMKI Luwu Timur. (yul)

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

Loading…

______________

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: [email protected]. Terima kasih.

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

Comment

WARTA MENARIK LAINNYA