by

Marko Simic Kelelahan Usai Arak-arakan Juara Piala Presiden

-Olahraga-14,402 views

Loading…

KOPI, Jakarta – Bintang Persija Jakarta Marko Simic tak tampak di acara syukuran bersama pelindung dan pembina klub itu, Wakapolri Sjafrudin. Rupanya, pemain asal Kroasia itu kelelahan usai usai mengikuti arak-arakan juara pada Minggu 18 Februari 2018. Simic pun dibuat kaget begitu antusiasme Jakmania merayakan juara event pra musim seperti Piala Presiden.

“Simic dapat kami laporkan kelelahan. Dia enggak bisa ikut dalam acara syukuran hari ini bersama Wakapolri Sjafruddin yang juga pelindung dan pembina Persija,” ujar CEO Persija Jakarta, Gede Widiade di Kompleks PTIK, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin, 19 Februari 2018.

Sebelum bergabung ke Persija, Marko Simic yang lahir di Kroasia 31 tahun lalu, merupakan pemain sepak bola negaranya, Kroasia. Pada Januari 2017, Simic bergabung dengan klub Liga Primer Malaysia Negeri Sembilan, yang kemudian pada Juni di tahun yang sama ia menandatangani kontrak dengan Melaka United.

Selepas dari Melaka United, Malaysia, Persija Jakarta mengajak Simic bergabung di bulan Desember 2017. Simic akhirnya bersedia menandatangani kontrak dengan Persija Jakarta setelah ia tidak mencapai kesepakatan dengan Kelantan FA.

Sebuah langkah bagus bagi Persija, sebab tidak lama kemudian, pada Liga 1 Indonesia di tahun 2018, Simic membawa Persija Jakarta menjadi Jawara lapangan hijau dengan membawa Piala Presiden.

Sebagaimana diketahui, Piala Presiden merupakan turnamen sepak bola Indonesia. Edisi pertama diadakan pada tahun 2015 untuk mengisi kekosongan kompetisi. Namun pada edisi selanjutnya, turnamen ini dijadikan ajang pra-musim.

Peserta Piala Presiden pada awalnya hanya 16 klub peserta yang saat itu berlaga di Liga Super Indonesia. Namun pada edisi selanjutnya, peserta menjadi 20 klub.

Piala Presiden adalah turnamen pengganti Liga Super Indonesia setelah PSSI dinyatakan terkena sanksi FIFA pada bulan Mei 2015. Kekosongan turnamen membuat Mahaka Sports and Entertainment menggagas Piala Presiden sebagai sumbangsih bagi dunia sepak bola nasional.

Edisi pertama turnamen ini dibuka di Gianyar, Bali, pada 30 Agustus2015. Turnamen tersebut selesai pada 18 Oktober 2015 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, yang menghasilkan Persib Bandung sebagai juara turnamen. (Disadur dari berbagai sumber)

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

Loading…

______________

Catatan Redaksi: Apabila ada pihak yang merasa dirugikan dan/atau keberatan dengan penayangan artikel dan/atau berita tersebut di atas, Anda dapat mengirimkan artikel dan/atau berita berisi sanggahan dan/atau koreksi kepada Redaksi kami, sebagaimana diatur dalam Pasal 1 ayat (11) dan (12) Undang-Undang Nomor 40 tahun 1999 tentang Pers. Artikel/berita dimaksud dapat dikirimkan melalui email: [email protected]. Terima kasih.

Kunjungi juga kami di www.ppwinews.com dan www.persisma.org

Ingin berkontribusi dalam gerakan jurnalisme warga PPWI…? Klik di sini

Comment

WARTA MENARIK LAINNYA